Sean Bean dan Kekasihnya Berantem di Sebuah Hotel Mewah

Penulis: Anton

Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Aktor Inggris, Sean Bean dan kekasihnya, Georgina Sutcliffe, dikabarkan bertengkar dan sedang berada di bawah pengaruh alkohol, di sebuah hotel mewah di California, yang menyebabkan keduanya berdarah.

Staf keamanan hotel tersebut menemukan aktris bintang berusia 28 tahun, yang saat itu sedang menyewa sebuah kamar yang bertarif US$540 per malam, dengan memar-memar di wajah dan tubuhnya dan beberapa goresan di kakinya.

Sedangkan Bean mengalami luka di wajah dan lengannya, yang juga mengeluarkan darah, setelah pertengkaran yang terjadi di Hotel Four Season di Beverly Hills itu. Sutcliffe diminta untuk tidak menghubungi polisi oleh para staf hotel tersebut, selain itu ia sendiri tak ingin kejadian itu diliput oleh pers.

Insiden tersebut telah dicatat dalam log insiden hotel. Di situ dituliskan, "Nona Sutcliffe mengalami memar di bagian atas tubuhnya, wajah dan juga beberapa goresan di kakinya. Nona Sutcliffe mengatakan ia tak ingin diliput oleh pihak pers."

Pihak keamanan hotel, Ron Murphy, berbicara pada Bean tentang pertengkaran tersebut dan mengatakan, "Bau alkohol sangat kuat dari nafasnya dan beberapa goresan terdapat di wajah dan lengannya, serta mengeluarkan darah."

Para tamu yang tinggal di sebelah kamar mereka memberikan komplain pada pihak manajemen hotel tentang adanya teriakan keras dan suara-suara benda yang pecah.

Bean mengatakan bahwa Sutcliffe yang memulai membanting barang di sekitarnya, saat Bean memintanya untuk meninggalkan kamarnya dan kemudian ia menyerang Bean. Ketika ia diberitahu bahwa ia berdarah, aktor itu hanya mengatakan, "Anda bercanda."

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ff/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending