Sita Nursanti: Ada Kejutan di 'Gita Cinta'
Sita Nursanti
Kapanlagi.com - Grup vokal RSD (Rida Sita Dewi) memang sedang vakum di industri musik tanah air. Salah satu personelnya, Sita Nursanti mengisi kesibukan terlibat dalam drama musikal Gita Cinta yang akan digelar di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki pada 18-21 April 2013 mendatang. Memang drama musikal Gita Cinta sudah pernah dimainkan pada 2010 lalu, namun kembali dipentaskan dengan beberapa penambahan di dalamnya.
"Ada beberapa kejutan yang bisa dinikmati dan beda dari Gita Cinta di 2010. Buat yang sudah nonton 2010, ada penambahan adegan baru dan lagu-lagu baru di dalamnya," ujar Sita sebelum memulai latihan pertamanya di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (25/3).

Sita yang saat ini juga sibuk sebagai penyiar, banyak melakukan latihan agar bisa memberikan yang terbaik saat pementasan nanti. "Latihannya cukup berat. Ada dari Senin sampai Jumat. Latihan vokal 2 hari, dibagi-bagi ada libur 2 hari," katanya.
Dia kembali meyakinkan bahwa teater yang saat ini dimainkannya berbeda dengan sebelumnya. "Di musikal 2010 ada ikatan emosi, makanya pas diajak lagi saya senang. Tentunya dengan pengalaman berbeda dari tahun tersebut dengan sekarang yang bisa saya bawa dalam peran saya sekarang," pungkasnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/aal/dar)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
