Sovie Djasmin: Kuasa Hukum Yang Dulu Gak Mengakomodir Saya
Sovie Djasmin
Kapanlagi.com - Dugaan ketakutan menjadi pengacara Sovie Djasmin yang berkasus dengan Agung Laksono kiranya dirasakan Meidy. Pasalnya dalam MOU yang disepakati biduan era 80-an dengan mantan kuasa hukumnya, terdapat kejanggalan. Bahkan dalam sejumlah kesempatan, Meidy justru ingin menarik kuasa atas diri Sovie. Begitu diungkapkan ibu satu anak ini, Senin (29/10)."Banyak kejanggalan-kejanggalan, sepertinya Mas Meidy ini nggak berpihak ke kliennya. Ada beberapa hal dia nggak membela dan mengakomodir saya. Mas Meidy pernah 2 kali menarik kuasa saya. Bukan saya yang minta. Itu kan suatu kejanggalan. Kasus saya belum selesai tapi dia mau menarik diri," urainya di Mabes Polri Jakarta.Bahkan saat masih menjadi kuasa hukumnya, Meidy juga sempat melarang dirinya datang memenuhi panggilan polisi. Hingga kabar bahwa dia sulit dihubungi pun muncul.
"Kabar saya susah dihubungi dari siapa? Pemanggilan ini dari pengacara saya. Jadi saya tidak susah dihubungi. Jadi surat surat itu dari kepolisian itu ke pengacara saya. Yang sekarang bu Ria. Yang dulu sempat diblok sama Meidy nggak usah datang,” imbuh perempuan yang kini melakoni bisnis kecil-kecilan.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/dis/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
