Tetap Pertahakan Rumah Tangganya dengan Ria Ricis, Pihak Teuku Ryan Terus Upayakan Mediasi di Luar Persidangan
Diperbarui: Diterbitkan:
Teuku Ryan ingin rujuk dengan Ria Ricis ©KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan kini berada di ujung tanduk. Ricis, rupanya sudah bulat dengan keinginannya untuk berceraia, sementara Teuku Ryan, rupanya masih berusaha untuk bisa rujuk.
Kuasa hukum Teuku Ryan, Dedy Rizal Armidi memastikan sikap kliennya masih tetap ingin mempertahankan rumah tangganya dengan Ria Ricis.
"Iya, sampai dengan detik ini tidak ada perubahan sikap sama sekali. Intinya dia harus menjalani kehidupan melakukan pekerjaan pekerjaan dia," ungkap Dedy Rizal Armidi di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (7/3/2024).
Advertisement
Dedy mengatakan akan terus mengupayakan dilakukan mediasi di luar persidangan. Sementara ini, pihaknya masih menunggu hasil dari perbaikan gugatan yang disampaikan.
"Tentu, itu masih komitmen kami. Tapi kami masih melihat ya, dinamikanya ini kan luar biasa. Kita lihat nanti apakah gugatannya ini diterima atau tidak," ujar Dedy Rizal.
1. Tak Hadiri Sidang
Pada sidang hari ini, Kamis (7/3) Teuku Ryan dan Ria Ricis sama-sama tidak menghadiri persidangan. Untuk proses sidang, Teuku Ryan menyerahkan penuh kepada pengacaranya.
"Dan untuk urusan di pengadilan Ryan sudah amanahkan kepada kami, untuk menyelesaikan dengan sebaik-baiknya apapun hasilnya," Dedy Rizal Armidi menambahkan.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Tim Kuasa Hukum Dapatkan Amanah
Dedy menolak untuk membahas detail perbaikan gugatan yang diajukan oleh Ricis. Namun, dia yakin bahwa apapun isinya, timnya siap untuk memberikan respons yang tepat terhadap gugatan tersebut.
"Itu hak mereka, saya tidak ada berkepentingan untuk bicara. Saya sampaikan sekali lagi, apapun intinya, perbaikan kah, tambahan kah, karena itu memudahkan kami juga untuk bisa menjawab dengan proposional," kata Dedy.
3. Beri Jawaban Tegas
Dedy menyatakan bahwa dengan adanya penjelasan lebih lanjut, timnya akan dapat memberikan respons yang lebih terkoordinasi terhadap gugatan tersebut.
"Artinya jangan sampe kami memberikan jawaban ngambang dan akhhirnya nggak sinkron, enggak ketemu apa persoalan yang mendasar," pungkas Dedy.
Sudah Baca yang Ini?
Sampai Detik Ini Teuku Ryan Ingin Pertahankan Rumah Tangganya dengan Ria Ricis
Rekomendasi Model Cincin Tunangan ala Seleb dan Artis, Bisa Dipakai saat Acara Spesial di 2024
Ada Pihak Luar Tampil di TV Bahas Rumah Tangga Ria Ricis, Manager Artis Dery Syaputra Beri Kritik Keras
Fakta Menarik Ria Ricis, Si Ratu Squishy yang Ogah Makan Ikan Karena Dianggap Sahabat
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
