Ulfa Dwiyanti Tetap Jagokan Belanda
Kapanlagi.com - Meskipun pernah gagal membina rumah tangga dengan seorang pria warga Belanda (Van Clas), artis serba bisa Ulfa Dwiyanti mengaku tetap mendukung kesebelasan negeri kincir angin yang dijuluki 'Tim Oranye' itu.
"Belanda dong," kata Ulfa sambil tertawa lebar, seperti dilansir ANTARA di sebuah pabrik garmen di kawasan Pondok Gede, Bekasi, Sabtu.
Saat itu, sang artis sedang syuting HAMIL TIDAK SENGAJA, sebuah mini seri Maha Kasih yang bakal ditayangkan hari Sabtu depan (17/6) di RCTI.
Meskipun boleh dibilang sudah tidak punya hubungan dengan negeri Belanda, bukan berarti Ulfa tidak lagi memfavoritkan tim oranye, yang diharapkannya bisa keluar sebagai juara pada Piala Dunia tahun ini. "Gue suka (Belanda), sampai bola-bolanya gue suka," katanya.
Advertisement
Ia juga mengaku sangat menyukai kesebelasan Belanda yang biasa menerapkan konsep permainan yang lebih banyak menyerang (total football). "Gue udah pernah lihat mereka latihan di Amsterdam, tahun 2002," ujarnya.
Ulfa juga mengatakan dirinya menyukai sepakbola sejak SMP, tetapi pergaulan dengan teman-teman di sekolah justru menggiringnya untuk masuk tim basket "Scorpio". "Tadinya gue mau jadi pemain sepakbola perempuan, eh malah ke basket," katanya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(*/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget



