Ups, Kepada Saipul Jamiell Depe Ngaku Sudah Bersuami!
Dewi Perssik foto: Budy Susanto/KapanLagi.comĀ®
Kapanlagi.com - Selama ini Dewi PerssikĀ alias DepeĀ masih merahasiakan pria yang menjadi kekasih hatinya. Namun justru kepada mantan suaminya, Saipul Jamil, DepeĀ mengaku sudah menikah.
Hal itu terungkap saat DepeĀ tengah menjadi bintang tamu di program acara talk show salah satu TV swasta. Sedangkan SaipulĀ didapuk menjadi pemandu acara tersebut.
"Dia bilang katanya ada suami. Ya sudah lah nggak apa-apa," ungkap SaipulĀ usai syuting acara tersebut di Kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, kamis (15/5).
Diakui Saipul, selama ini DepeĀ tidak pernah bercerita terkait kabar bahagia itu. Ia sendiri tak tahu kapan mantan istrinya melangsungkan pernikahan.
"Nggak tahu, tanya lah ke orangnya. Dia (Depe) sepertinya sudah jaga jarak sama saya. Itu hak dia. Tapi Kalau dia mau cerita ke saya juga, saya siap mendengarkan," imbuhnya.
Terlepas benar atau tidak DepeĀ sudah bersuami, SaipulĀ melihat keseriusan dari pria itu. Terlebih dia sudah mengenal DepeĀ yang pernah menjadi bagian dari hidupnya.
"Nggak tahu juga. Tapi saya lihat sosok pria ini luar biasa. Saya tahu Dewi, kayaknya kekasih ini baik banget. Biasanya kalau cowoknya nggak serius, DewiĀ akan lain sikapnya," pungkasnya.
#Kabar Mei Heboh Dari Seluruh Dunia Untukmu
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/tov/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
