Urusan Asmara, Vicky Shu Tak Mau Berjalan Singkat
Diterbitkan:
Vicky Shu foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Vicky Shu mengaku bahwa dirinya bukanlah tipe wanita yang suka gonta-ganti pasangan. Oleh karenanya ia jarang membina hubungan khusus dengan seorang pria. Dari dulu, dalam menentukan seorang pacar, ia selalu penuh pertimbangan. Vicky tak ingin jika hubungan itu nantinya hanya dilewati dengan waktu singkat.
"Aku bukan tipe yang suka gonta ganti pacar, pacaran juga jarang. Untuk punya status dengan seseorang dan membentuk komitmen penuh pertimbangan. Enggak asal jadian tapi 3 hari putus," kata Vicky saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (28/8).
Vicky Shu
Hubungan yang pernah dibinanya juga terbilang cukup lama. Paling cepat, Vicky berpacaran selama 1 tahun. "Terakhir nggak pernah sebentar. Paling sebentar setahun, paling lama 4 tahun," jelasnya.
Namun jangan harap ia akan mempertahankan hubungan itu jika sudah merasa kesal. Jika sang pacar tak lagi bisa diajak kompromi, Vicky tak segan-segan untuk meninggalkannya.
"Kalau sebal tinggal bilang saja. Kalau sudah ngeselin dan enggak bisa diajak kompromi, ya sudah tinggalkan saja," pungkasnya,
#Yang Unik Dari Dunia Asian Stars:
Boyband K-Pop Dengan Pendapatan Terbesar di 2013
Aktor-Aktor Jepang Ini Berwajah 'Cantik' Lhooo!
10 Aktor Jepang Berbakat Yang Paling Dicari!
Gaun Pernikahan Seleb Korea Terjelek dan Terbaik!
Yuk Mengenal Boyband-Boyband Keren Dari Jepang!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/aha/abs/aia)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
