Uya Kuya Kembali Asah Kemampuan Bermusik
Uya Kuya
Kapanlagi.com - Uya Kuya mengungkapkan bahwa dia saat kembali fokus pada musik yang dulu sempat ditinggalkannya. Selama meninggalkan dunia musik, Uya lebih banyak berkecimpung dalam dunia presenter serta reality show yang ia buat.Presenter Uya Emang Kuya ini mengatakan bahwa dia baru kembali jalan lagi dalam dunia musik. Menurutnya dengan cara ini untuk mengasah kemampuan menyanyinya."Sekarang lagi sibuk sama musik, lagi mulai jalan lagi, duet sama Cinta sama istri. Biar gak hilanglah kemampuan di musiknya," ujarnya.Selain sibuk untuk kembali di dunia musik, Uya juga memproduseri boyband. Mengenai boyband ini Uya menjanjikan bahwa akan berbeda dengan yang lainnya."Saya sengaja memang buat boyband yang berbeda. Saat di atas panggung, dia tidak sekedar nyanyi, tapi menghibur juga," tukasnya saat dijumpai di Dahsyat RCTI, Kebon Jeruk, Jakbar, Kamis (15/3/2012). Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
