Sinopsis Sinetron 'CINTA BUTA' Tayang Senin, 1 April 2019
CINTA BUTA © KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Fathin belum juga sadar. Hanum yang menunggu bersama Angga pun menangis karena ia bingung harus berbuat apa. Angga menjadi kesal dan memarahi Hanum, ia meminta Hanum berhenti menangis sebab ini semua terjadi karena perbuatannya.
CINTA BUTA © KapanLagi.comSementara itu Aulia yang berada dalam kamar. Bertemu dengan Rama yang masuk ke kamarnya karena ingin berbicara dengan Aulia. Rama mengatakan jika ia terkejut melihat sikap Aulia. Ia pikir selama ini Aulia juga menyayangi Fathin namun ternyata Aulia pun cemburu.
CINTA BUTA © KapanLagi.comDimas yang penasaran melihat pembicaraan seruius Kristal dengan Wira. Berusaha menguping dan mencari tahu hingga Kristal pun memarahi Dimas. Kristal menyuruh Dimas bekerja sebagai taksi online Reyhan. Ia akan memberi modal dan meminjamkan mobil bekas namun Dimas harus mencari sesuatu disana.
Advertisement
CINTA BUTA © KapanLagi.comSetibanya di rumah Aslan melihat Didi jatuh. Aslan yang panik langsung menolong Didi. Aslan segera membawa Didi duduk. Didi pun mengatakan jika satu hari penuh dada Didi terus-terusan sakit.
CINTA BUTA © KapanLagi.comAulia yang berada di kamar dan sudah sedikit lega, ingin menelepon Aslan untuk bercerita. Ponsel Aslan pun berbunyi dan Aslan mengangkat panggilan Aulia. Namun saat Didi mendengar jika yang menelepon Aslan adalah Aulia, Didi langsung berpura-pura merasa kesakitan.
Sedangkan Rama sedang berusaha merayu lembut agar Debby membatalkan niat untuk bercerai. Rama berharap Debby akan menerima Rathin diadopsi. Namun kenyataannya Debby justru semakin marah.
CINTA BUTA © SCTVMelly pun terkejut saat Dimas mengatakan jika ia ingin melamar kerja di kantor Reyhan. Minarsih yang mendengarnya ikut senang bahkan ia semangat meminta Melly ikut mengantarkan Dimas. Itu semua agar Dimas tidak susah untuk bergabung dan Reyhan menerimanya.
Penulis: Annesa K. Ramadhany
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/mag)
Editor Kapanlagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
