Kilau Emas 18 ANTV Super Glamour

Kilau Emas 18 ANTV Super Glamour Preskon Kilau Emas 18 ANTV Foto: Acat

Kapanlagi.com - Bulan Maret ini ANTV akan genap berusia 18 tahun. Tepat tanggal 18 Maret nanti, ANTV akan berubah semakin dewasa. Dan untuk merayakannya, ANTV mengambil tema 'Kilau Emas 18 ANTV' dengan alasan karena melihat dari sisi fengshuinya tahun ini bertepatan dengan tahun emas. Acara mewah siap digelar di Plenary Hall, JCC, Jakarta."Kita lihat buku fengshui, tahun ini memang tahun emas. Ada 3 emas itu bulan Maret, ada batangan emas itu jumlahnya 18, ya pokoknya mencerminkan tanggal. Kita ingin lebih baik dari ratting dan finansial tentunya," ujar Dudi Hendrakusuma selaku Presdir ANTV saat ditemui di Preskon Ulang Tahun Kilau Emas 18 ANTV di Epicentrum, Kuningan, Kamis (10/3).Tentunya tidak ketinggalan pula dengan penampilan artis penyanyi papan atas yang sedang digemari oleh para kawula muda akan tampil di acara ini. "Kita akan menampilkan ratusan artis penyanyi. Dan dari sisi kostum pasti glamour, kita mulai jam 7.30 (malam) sampai jam 11.00 (malam). Ini langkah awal kita untuk lebih baik lagi," terang Herty Purba selaku Wakil Direktur Produksi.Acara ini dipastikan akan sangat meriah. Itu sudah terlihat dari antusias para artis yang juga ikutan hadir saat preskon. Tantri Kotak misalnya. Ia sedikit membocorkan soal pakaian apa yang akan dikenakannya nanti. "Untuk acara ultah ANTV nanti saya pakai pakaian berbatu-batu dan lumayan berat, jadi untuk loncatnya harus diperhitungkan," terangnya yang langsung disambung Momo Geisha. "Kemaren fitting bajunya bersayap kayak planet, dan saya bingung pake baju seperti ini harus nyanyi lagu apa ya," ujarnya tertawa.Tak ketinggalan pula pelantun tembang Cinta Satu Malam, Melinda. Dirinya mengaku ini pertama kali dan sangat senang dapat ikut terlibat di ulang tahun salah satu stasiun TV swasta favorit di Indonesia ini. "Ini pertama kalinya saya tampil dan di sini saya akan seperti Lady GaGa. Bajunya blink-blink. Ya mudah-mudahan bisa slim lagi," ucapnya.Dengan menggunakan konsep panggung yang hampir 360 derajat berada di tengah, hal ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan oleh ANTV, dan juga baru pertama kali digelar di Indonesia. Pastinya, konsep demikian membutuhkan kerja team yang solid melihat tingkat kesulitannya terhadap panggung tersebut sangat tinggi."Stage kita akan berada di tengah, jadi tidak ada istilah backstage tapi yang ada understage. Karena semua kegiatan di lakukan dari bawah stage yang membentuk labirin, jadi silahkan tonton saja penampilan Kilau Emas 18 ANTV yang berkilau seperti emas," tutup Herty menambah rasa penasaran.      

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/boo)

Rekomendasi
Trending