Program Spesial Trans7 Sambut Ramadhan
Preskon Program Ramadhan Trans7
Foto: Anto
Kapanlagi.com - Memasuki Bulan Ramadhan 1430 H yang penuh berkah, Trans7 menyiapkan program pilihan mulai Sabtu, 22 Juli 2009. Program tersebut antara lain OPERA SAHUR, RISALAH UNYIL, RAHASIA SUNNAH, WARA-WIRI RAMADHAN, dan MUSIK SPESIAL RAMADHAN. Seperti tahun lalu, acara akan hadir menemani saat-saat sahur dan menjelang adzan maghrib.Selama 120 menit, OPERA SABUN akan hadir di layar kaca sebagai program pengantar sahur yang akan menampilkan sketsa-sketsa komedi dengan mengangkat cerita-cerita rakyat. "OPERA SAHUR ini akan ditayangkan setiap hari dan disiarkan secara langsung (live) dari studio 9 Trans7 dan dimeriahkan dengan penampilan pemain tetap OPERA VAN JAWA yaitu Parto, Sule, Aziz 'Gagap', Rina 'Sinden', Nunung, dan Andre Taulani, yang akan ditayangkan setiap hari pukul 02.30 WIB," kata Anita Wulandari, Marketing Public Relations Departement Head Trans7, belum lama ini.Selain itu, akan ada penampilan akustik dari bintang tamu atau band-band yang tengah naik daun, kuis interaktif dengan pemirsa, serta tausyiah Ramadhan oleh ustadz yang juga akan turut bermain di dalam salah satu sketsa komedi.Anita menambahkan, RISALAH UNYIL merupakan episode spesial Unyil di bulan Ramadhan. Pada setiap episodenya, selama 30 menit, Unyil dan Uje (tokoh boneka) akan berkeliling Nusantara untuk menceritakan pengalaman-pengalaman menarik tentang jajanan suatu daerah, wisata religi, sejarah ringan sampai adat istiadat setiap daerah selama bulan Ramadhan. "Pengisi suara tokoh boneka Uje akan dilakukan langsung oleh Ustadz Jeffry Al Buchori dengan suaranya yang khas dan ceria," terangnya.Ustadz Jeffry atau yang biasa dipanggil dengan Uje, akan muncul di akhir tayangan bersama Unyil untuk memberikan konklusi mengenai hikmah yang dapat diambil dari episode tersebut dan menyampaikan kajian-kajian Islami dengan bahasa yang ringan dan sederhana. Program ini tayang setiap hari pukul 17.00 WIB. Sementara itu WARA-WIRI RAMADHAN akan tampil dalam format baru selama bulan Ramadhan 2009 ini. Dengan format sketsa komedi, Komeng, Adul, dan Sasa 'Bule' akan hadir selama 30 menit, setiap hari pukul 21.30 WIB. Sketsa WARA-WIRI RAMADHAN ini akan mengangkat cerita–cerita pendek mengenai kehidupan maupun kejadian yang sering kita jumpai sehari-hari. "Di dalam program ini akan ada penampilan dari Ustadz Subkhi Al Bughury yang akan menceritakan kisah-kisah nabi, memberikan nasihat-nasihat sesuai dengan Al-Quran dan hadist serta meluruskan masalah yang sedang mereka hadapi," paparnya. Program ini sarat dengan pesan dan dakwah dengan bahasa yang ringan dan jenaka ala Komeng dan Adul.    Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/ant/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
