Akan Rilis Single Perdana Sebagai Solois, Chacha Sherly Nggak Bisa Move On
Instagram @chacha.sherly
Kapanlagi.com - Chacha Sherly kini telah keluar dari Trio Macan, grup yang sempat membuatnya terkenal. Kali ini, Chacha memilih untuk bersolo karir dan bersiap-siap untuk merilis single perdananya sebagai seorang solois.
"Lagi promo solo karier. Lagunya masih proses. Nanti Februari InsyaAllah," ujarnya saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (28/1).
Advertisement
1. Tak Bisa Move On
Dirinya pun bercerita sedikit mengenai single perdananya sebagai seorang solois tersebut. Diceritakan jika single tersebut bercerita tentang seseorang yang masih belum bisa move on dari mantan kekasihnya.
"Lagunya pokoknya ceritakan tentang ngga bisa move on. Masih cinta sama mantan kekasih," tambahnya.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Dari Pengalaman Pribadi
Chacha sendiri dengan jujur mengatakan jika single perdananya tersebut memang terinspirasi dari pengalaman pribadinya. Dirinya sempat tak bisa move on dari mantan kekasihnya kala itu.
"Iya sih pengalaman pribadi cuma kan sekarang udah bisa move on," elaknya.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/apt/frs)
Akbar Prabowo Triyuwono
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
