Death Whisperer 3
Action Horror Thriller

Death Whisperer 3

2025
Sutradara
Taweewat Wantha Narit Yuvaboon
Studio
Major Join Film BEC World M Studio

Dalam Death Whisperer 3, kisah kali ini fokus pada asal-usul sosok misterius. 'Hantu berjubah hitam' adalah sosok yang dimaksud, sambil membuka lebih jauh motif menyeramkan di balik terornya.

Dilansir dari overseasidol.com, Nadech menekankan bahwa karakter Yee jadi pusat cerita kali ini. Ia bilang alurnya penuh ketegangan dan kejutan, ditambah kerja keras seluruh pemain dan kru untuk menghadirkan horor yang lebih nyata dan menghantui.

Kalau film kedua lebih mengandalkan aksi, kali ini rasa takut justru datang dari ketegangan psikologis dan plot yang susah ditebak. Untuk mendalami perannya, Nadech bahkan latihan fisik intensif dan menambah massa otot agar sesuai dengan perkembangan karakter.

Meski sempat bercanda soal diminta tampil tanpa busana lagi, Nadech menegaskan bahwa setiap adegan dibuat untuk memperkuat cerita. Dengan alur yang lebih matang, produksi yang ditingkatkan, serta penampilan para pemain yang solid, Death Whisperer 3 siap memberi pengalaman horor yang mencekam bagi para penggemarnya.

Nadech Kugimiya Yak
Mim Rattawadee Wongthong
Jelilcha Kapaun
Kajbhunditt Jaidee
Peerakrit Phacharaboonyakiat
Natcha Nina Jessica Padowan
Habias Phanthura
Chermawee Suwanpanuchoke
Patsamon Suphanadetphong Phor Wa

Jadwal Film