'30th Golden Disk Awards' Resmi Rilis Daftar Bintang Tamu Spesial

'30th Golden Disk Awards' Resmi Rilis Daftar Bintang Tamu Spesial Big Bang - SHINee © istimewa

Kapanlagi.com - Setelah melewati akhir tahun 2015, pada 2016 masih akan ada sederet ajang anugerah bergengsi yang siap digelar, salah satunya adalah Golden Disk Awards. Sudah masuk penghargaan ketiga puluh, GDA bakal diselenggarakan di Shenzen, China.
Berlangsung pada 20 dan 21 Januari, 30th Golden Disk Awards baru saja mengumumkan daftar bintang tamu pertama pada 4 Januari 2016 lalu. Mereka terdiri dari Big Bang, SHINee, BEAST, fx, Bangtan Boys (BTS) dan VIXX seperti dilansir dari Soompi.
Karena ini masih pengumuman awal, tampaknya 30th Golden Disk Awards masih akan mengungkap kejutan lain. Bahkan mereka memastikan kalau para bintang tamu yang hadir adalah seleb atau musisi tenar.

30th Golden Disk Awards umumkan sederet bintang tamu. © soompi.com30th Golden Disk Awards umumkan sederet bintang tamu. © soompi.com

"Untuk ulang tahun ke-30 dari Golden Disk Awards, kami mempersiapkan penampilan-penampilan lebih megah dari yang pernah kita tampilkan sebelumnya. 20 tim K-Pop atau artis akan mendatangi acara," tutur perwakilan GDA.
Well, selain aksi panggung spektakuler dari para bintang tamu, fans juga nggak ketinggalan penasaran dengan para pemenangan penghargaan. Jauh sebelumnya, para nominasi telah diumumkan ke publik.
Nah, bagi kalian yang ingin ikut berpartisipasi atau bahkan turut mendukung idola kalian dalam 30th Golden Disk Awards, maka silahkan lakukan voting di sini. Siapa sih jagoan kalian?
 
(soompi.com/kkd)

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(soompicom/kkd)

Rekomendasi
Trending