Ada Kim Soo Hyun, Rating Episode Terakhir 'HOTEL DEL LUNA' Melejit Jauh
IU - Yeo Jin Goo © instagram.com/tvndrama.official
Kapanlagi.com - HOTEL DEL LUNA mengakhiri tayang dengan cerita yang tak terlupakan. Bahkan serial tvN tersebut sukses mendapatkan rating tertinggi sepanjang mereka tayang 16 episode. Drama yang dibintangi oleh IU dan Yeo Jin Goo tersebut mengakhiri cerita dengan indah.
Kisah perjalanan cinta Jang Man Wol (IU) dan Goo Chan Sung (Yeo Jin Goo) memang sukses bikin baper berat. belum lagi di episode terakhir juga menggandeng Kim Soo Hyun sebagai cameo di cerita epilog.
Advertisement
1. Rating HOTEL DEL LUNA Episode 15
Dilansir Nielson Korea, HOTEL DEL LUNA episode 15 mendapatkan rating yang cukup memuaskan, yakni rata-rata 9,9% dengan titik puncak mencapai angka 11,1% lho. Drama tvN ini pun menjadi serial paling banyak ditonton di slot jam tayangnya dari keseluruhan chanel di Korea.
Sedangkan di waktu yang sama, STRANGER FROM HELL tayang premier. Drama yang dibintangi Lee Dong Wook dan Siwan itu mendapatkan rating episode pertama sebesar 3,8% dengan titik puncak 4,2%. Angka yang diperoleh lebih besar dari WATCHER, sebelumnya tayang di slot yang sama.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Rating HOTEL DEL LUNA Episode 16
Sedangkan STRANGER FROM HELL hanya mengalami sedikit penurunan rating, yakni rata-rata 3,5% dan dengan angka tertinggi real time 4,1%.
Masuk ke episode 16, HOTEL DEL LUNA mendapatkan rating yang semakin tinggi. Drama fantasi-romance ini mendapatkan rating rata-rata 12%. Ini sekaligus menjadi rating tertinggi yang diraih oleh serial populer tersebut selama tayang.
Apakah kamu juga dibuat gagal move on dari ending HOTEL DEL LUNA?
#Jangan Lewatkan
3 Drama Lee Do Hyun Cinta Pertama IU di 'HOTEL DEL LUNA' yang Harus Kamu Tonton
Kim Soo Hyun Jadi Cameo di Episode Terakhir 'Hotel Del Luna'
8 Adegan Paling Nyesek - Menahan Tangis di 'HOTEL DEL LUNA' Episode 13 dan 14
10 Cameo Luar Biasa di Drama 'HOTEL DEL LUNA', Ada Lee Jun Ki - Choi Sulli
Yeo Jin Goo Kerasukan Arwah Cinta Pertama IU, Rating 'HOTEL DEL LUNA' Menurun
(kpl/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
