ELF Pemegang Tiket Akhirnya Bisa Masuk
Antrian ELF @Foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Gurat-gurat kelelahan mulai tampak dari wajah para ELF yang sejak siang tadi sudah berada di Ancol. Di sisi pintu yang berdekatan dengan pantai, mereka sudah mulai antri di gate masuk sejak sore tadi, untuk dapat menonton konser Super Junior tepat pada waktunya.
Ada yang menarik di sini, karena berdekatan dengan pantai, tak sedikit pengunjung yang memanfaatkan waktunya untuk berfoto dengan background pasir putih dan pantai. Apalagi ditambah sound system yang disediakan panitia untuk memutarkan lagu-lagu Korea. Menunggu pun tak begitu melelahkan.
Sekitar pukul 18.20, para penonton yang memegang tiket Super Box A dan B mulai dipersilahkan masuk. Sebelumnya, pihak panitia berulang kali mengingatkan dilarang membawa kamera, dan tidak boleh buang sampah sembarangan. Dan kalau ketemu kamera di lokasi konser, yang bersangkutan akan diminta keluar.
Himbauan yang pertama oleh panitia masih didengarkan oleh ELF. Tapi begitu jelang malam, setiap himbauan panitia selalu dibalas dengan teriakan. "Iya, iyaaa," secara kompak oleh ELF menjawab. Hingga saat ini, antrian di gate yang berdekatan dengan pantai sudah hampir mencapai pantai.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/riz/dew)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
