'Missing You', K-Drama Terbaru Yoochun JYJ
Yoochun JYJ foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Member boyband JYJ, Park Yoochun akhirnya resmi bergabung dalam drama baru. Pengumuman itu dirilis pada Selasa (25/9) bahwa Yoochun terlibat dalam drama terbaru MBC, Missing You."Park Yoochun resmi menjadi tokoh utama sebagai Han Jung Woo dalam Missing You. Drama dijadwalkan tayang pada November ini, dan saat ini siap memulai proses syuting," jelas agensi JYJ, C-JeS Entertainment seperti dilansir soompi.com.Missing You dilaporkan merupakan drama komedi romantis dari dua pasangan muda yang saling menyembunyikan rasa sakit hati atas hubungan cinta sebelumnya. Karakter Yoochun, Han Jung Woo adalah seorang detektif konyol yang menyimpan luka atas cinta pertamanya di usia 15 tahun."Park Yoochun yang meraih pujian lantaran bakat aktingnya dalam berbagai serial drama akan melakukan perubahan transformasi dan siap memberi kejutan pada penggemar dengan aktingnya yang terbaik," lanjut C-JeS Ent.Semenjak memulai debut akting di tahun 2010 melalui Sungkyunkwan Scandal, Yoochun sudah dikenal sebagai aktor berbakat. Drama lainnya yang sukses seperti Miss Ripley dan Rooftop Prince. (soompi.com/aia)
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
