SM Entertainment Siap Bikin Grup Kolaborasi Member EXO, SHINee, & NCT
Diterbitkan:
Kai EXO, Taeyong NCT, Taemin SHINee © istimewa
Kapanlagi.com - Kualitas grup di bawah naungan SM Entertainment memang sudah nggak perlu diragukan lagi. Tidak hanya dikagumi berkat visual sempurna, para idol SM memang punya kualitas vokal, dance, dan bermusik yang mumpuni. Kamu bisa melihat gimana kerennya penampilan SHINee, EXO, hingga NCT.
Setiap grup tentu memiliki keistimewaan tersendiri di mata fans, namun bagaimana jadinya jika SHINee, EXO, dan NCT berkolaborasi bareng? Well, hal itulah yang baru saja tersebar luas di berbagai media Korea.
Advertisement
1. Member yang Akan Berkolaborasi
Sesuai rumor yang beredar, SM Entertainment akan segera membentuk grup khusus yang terdiri dari member SHINee, EXO, dan NCT. Lantas, siapa saja member yang akan bergabung dalam grup kolaborasi tersebut?
Dilansir dari Soompi, para member yang nantinya akan tampil adalah Taemin SHINee, Kai EXO, Taeyong NCT, Mark NCT, Lucas NCT, dan Ten NCT. Tentu saja ini menjadi kabar gembira yang disambut hangat oleh para Shawols, EXO-L, dan NCTzen (sebutan fandom mereka).
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Apa Kata SM Entertainment?
Tak lama setelah kabar ini tersebar luas di internet, pihak SM Entertainment akhirnya memutuskan untuk buka suara. Kepada media, mereka menyampaikan, "Pengumuman resmi baru akan dibuat pada tanggal 8 Agustus."
Jadi, buat kamu yang sudah nggak sabar mengenai info lebih lanjut terkait kabar ini, harap bersabar menanti beberapa hari ke depan ya! ;)
Seputar SM Entertainment:
Penggemar Ini Mencium Aroma Tubuh Sehun EXO, Seperti Apa Baunya?
Chanyeol EXO, Jungkook BTS Hingga Cha Eun Woo Masuk Nominasi Wajah Tertampan 2019
Gara-Gara Ini, Kangta Dituduh Pacari Dua Seleb Sekaligus: Jung Yu Mi & Woo Joo Ahn
SNSD Reuni di Ultah Tiffany, Cute Lucu Tak Kalah dengan Girlband Baru
Foto Ayah Sehun EXO Beredar, Banyak yang Ngaku Jadi Menantu
(soo/sry)
Sora Soraya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
