Wanna One Reunian Rayakan Anniversary ke-2, Kang Daniel Tak Bisa Datang
Diterbitkan:
 
        Wanna One © Twitter Wanna One
Kapanlagi.com - Meski sudah memiliki karir masing-masing, nyatanya member Wanna One tetap tak lupa dengan anniversary debut mereka. Pasalnya, para member tampak berkumpul merayakan annversary ke-2 mereka bersama-sama, Rabu (7/8/2019).
Sembilan dari sebelas member tampak ikut datang, yakni Park Jihoon, Kim Jae Hwan, Bae Jinyoung, Hwang Minhyun, Lee Dae Hwi, Park Woo Jin, Ong Seong Wu, Lai Kuan Lin, dan Ha Sung Woon. Sayangnya Kang Daniel dan Yoon Ji Sung tidak bisa hadir dalam acara tersebut.
Advertisement
1. Kang Daniel Tidak Datang
			 
		
Kang Daniel yang baru saja debut solo dan juga hubungan cintanya dengan Jihyo TWICE terungkap ke publik tidak bisa datang merayakan anniversary debut yang ke-2 bersama Wanna One.
KONNECT Entertaiment mengungkap kalau Kang Daniel tidak bisa datang gathering Wanna One karena terkendala jadwal fan meeting di luar negeri.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
2. Yoon Ji Sung Traktir Makan Malam
			 
		
Yoon Ji Sung yang sedang menjalani wajib militer juga tidak bisa datang. Namun kabarnya, ia lah yang membayar makan malam para member Wanna One dan sebagai gantinya mengirimkan managernya.
Di sisi lain, Lai Kuan Lin yang memang sedang tinggal di China karena permasalahan kontrak dengan agensi langsung terbang ke Korea demi bisa berkumpul dengan member Wanna One. Minhyun yang juga sibuk dengan aktivitas musical tetap mengusahakan datang meski tidak bisa berlama-lama.
Para Wannable (sebutan fans Wanna One) pasti ikut merasa bahagia melihat idolnya reunian seperti ini kan?
#Jangan Lewatkan
- 10 Reaksi Kocak Netizen Twiiter Saat Tahu Jihyo TWICE & Kang Daniel Pacaran
- 10 Pesona Kang Daniel Bukti Pacar Idaman, Sukses Bikin Jihyo TWICE Jatuh Cinta
- Kang Daniel dan Jihyo TWICE Pacaran, Seperti Ini Tipe Idaman Mereka
- Selamat! Kang Daniel dan Jihyo TWICE Resmi Dikonfirmasi Pacaran
- Foto Jihyo TWICE Sering Datangi Rumah Kang Daniel, Sudah 7 Bulan Pacaran?
(kpl/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa  
 

 Liputan6.com
 Liputan6.com Kapanlagi.com
 Kapanlagi.com Bola.net
 Bola.net Bola.com
 Bola.com Merdeka.com
 Merdeka.com Fimela.com
 Fimela.com Brilio.net
 Brilio.net






 
             
                 
                     
             
										 
										 
										 
										 
										 
             
             
             
             
             
             
             
             
             
                             
                                     
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                             
                            