Wih, Selama 100 Hari Doraemon Pamer Isi Kantong Ajaib!
Diperbarui: Diterbitkan:
Doraemon dan Nobita @KapanLagi.com/Abbas Aditya
Kapanlagi.com - Bagi penggemar karakter Doraemon rekaan Fujiko F Fujio pasti penasaran melihat apa saja isi kantong robot kucing tersebut. Melalui Doraemon 100 Secret Gadget Expo yang digelar di Ancol Beach City Mall, Jakarta, khayalan tersebut bisa jadi kenyataan.
Selama 100 hari ke depan, mulai dari 29 November 2014 sampai 9 Maret 2015, kamu bisa melihat apa saja isi kantong Doraemon. Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa berfoto bersama teman-teman Doraemon seperti Shizuka, Suneo, Giant dan tentu saja Nobita.
Suasana keseruan Doraemon 100 Secret Gadget Expo @KapanLagi.com/Abbas AdityaPenyelenggaraan acara yang sudah dipersiapkan selama satu tahun ini rupanya mendapat dukungan dari Gubernur DKI. Melalui perwakilan, Ahok menyatakan banyaknya nilai positif yang diemban oleh acara ini.
"Acara ini begitu kreatif dengan berbagai kegiatan tentang kebaikan, persahabatan. Artinya tokoh Doraemon bisa bersatu dengan teknologi tapi tetap pada figur yang ada. Saya berharap 100 hari ke depan memberikan warna kebudayaan di jakarta," kata Tinia Budati, vice executive director Dinas Pariwisata DKI Jakarta saat grand launching Doraemon 100 Secret Gadget Expo, Selasa (2/12).
Yuka Idol @KapanLagi.com/Abbas AdityaYuka Tamada yang ditunjuk menjadi brand ambassador mewakili karakter Jaiko juga bangga bisa terlibat. Ia mengaku senang bisa kembali bernostalgia dengan Doraemon.
"Aku senang banget terlibat dalam acara ini ya. Bisa sekalian nostalgia masa kecil. Kayaknya indah banget," ungkap finalis Indonesian Idol tersebut. Jadi bagi kalian yang juga rindu dengan karakter robot kucing lucu ini, jangan sampai melewatkan yah, keseruan dari acara ini.
Baca juga lainnya:
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
Berita Foto
(kpl/abs/fnd)
Reporter:
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
More Stories
Advertisement
Advertisement
