Hebat! Target Terlampau Susah, Ini Bukti Rohit Sang Penembak Jitu

Penulis: Meriska Trisniawati

Diterbitkan:

Hebat! Target Terlampau Susah, Ini Bukti Rohit Sang Penembak Jitu Rohit Bhardwaj © KapanLagi.com®/Bambang E Ros

Kapanlagi.com - Aktor tampan Rohit Bhardwaj ternyata memiliki kemampuan lain yang sangat mengejutkan. Tak hanya piawai berakting dalam beberapa judul serial seperti Mahabharata dan Navya, ternyata ayah satu anak ini juga mahir dalam olahraga menembak.Selama berkarir di Indonesia, Rohit tak pernah sekali pun menunjukkan kemampuan menembaknya itu di televisi. Kini saat ia telah kembali ke India, Rohit sepertinya sudah kangen untuk kembali melakoni olahraga menembak.Tak hanya sekedar asal menembak, kemampuannya itu sudah bukan lagi pada level pemula. Keakuratannya dalam membidik target yang sangat sulit sudah ia buktikan melalui video pendek di akun Instagram pribadinya.

Top left is the target🔫🔫🔫🔫🔫🔫 coral island
A video posted by Rohit Bhardwaj (@rohitvbhardwaj) on Nov 2, 2015 at 4:43am PST


Melalui video unggahannya di atas, terlihat bahwa Rohit tengah serius membidik target yang ada di hadapannya. Dari empat barisan target, Rohit berhasil menembak target terkecil dan terjauh yang ada di barisan paling belakang. "Targetku ada di barisan belakang dan yang paling kiri. Yang ada di atas batuan karang," tulisnya dalam caption. Rohit Bhardwaj juga sengaja mengunggah video tersebut dengan efek slow motion agar fans dan followernya bisa melihat jelas bahwa ia bisa mengenai target dengan tepat sasaran. Tentu saja dibutuhkan latihan keras dan rutin agar memiliki kemampuan menembak seperti pemeran Yudhistira dalam serial Mahabharata itu.Usai melihat video di atas, apa kamu setuju jika Rohit ahli menembak layaknya penembak jitu? Tulis komentarmu di bawah ini ya :)

(kpl/dye)

Rekomendasi
Trending