Lokasi Syuting Aamir Khan Kebakaran
Aamir Khan foto: bollywood.celebden.com
Kapanlagi.com - Dilansir bollywood.celebden.com, Senin (23/1) malam, kebakaran terjadi di lokasi acara TV Show Aamir Khan terbaru di Vrundavan Studio, Madh Island.Menjelaskan mengenai penyebab kebakaran, anggota tim set menyatakan, "Seseorang dari bagian teknis sedang melakukan pemeriksaan rutin setiap malam. Saat pemeriksaan ada cahaya percikan api yang kemudian menyebar ke lantai. Bahkan, di hari yang sama, sebuah tim dengan sekitar 20 orang dari kantor Aamir sedang mengunjungi lokasi untuk mencari beberapa ide kreatif."Menurut laporan, meskipun tidak ada yang terluka, namun di seluruh lokasi yang sudah dirancang, telah terbakar dan menjadi abu.Aamir Khan, dengan cepat merencanakan bahwa dirinya memang menempatkan tim itu sebagai perwakilannya yang memang sudah dilatih berada dalam posisi darurat. Salah satu anggota menyatakan, "Cukup baik mereka berada di sana untuk mempertimbangkan memanggil pemadam kebakaran. Api memang menyebabkan banyak kerusakan, diperkirakan menelan Rs 1 crore."Mengonfirmasi berita itu, Aamir menyatakan, "Saya hanya sangat lega saat mengetahui bahwa tidak ada satu yang cedera maupun terluka. Terima kasih Tuhan."
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(blc/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
