Sushmita Sen Lelang Lukisan Untuk Amal
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Untuk pertama kalinya aktris Bollywood, Sushmita Sen merelakan lukisan hasil karyanya dilelang. Dan semua ini demi tujuan yang mulia. Telah jadi rahasia umum di Bollywood, kalau selain piawai dalam dunia seni peran, Sush juga berbakat dalam bidang seni lukis. Namun selama ini lukisan yang dibuatnya bukan untuk diperjualbelikan, tapi lebih untuk kepuasan pribadi. Namun demi beramal, aktris jelita ini akan melelang lukisannya.Sushmita baru-baru ini berada di Dubai selama tiga hari dalam acara amal untuk menyumbangkan dana amal pada sebuah rumah sakit kanker milik mantan pemain cricket Pakistan, Imran Khan.Sush mendapat respon yang luar biasa selama ia hadir tiga jam di pameran (selama dua hari). Dan lukisannya yang diberi judul, Ibaadat dilelang dengan harga tinggi. Rumah sakit kanker yang didirikan Imran Khan, Shaukat Khanum Memorial Cancer merawat 70% pasien tampa dipungut biaya.Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(apk/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
