Ups! Deepika Padukone dan Kangana Ranaut Pakai Dress Kembar

Ups! Deepika Padukone dan Kangana Ranaut Pakai Dress Kembar Kangana dan Deepika ©AFP

Kapanlagi.com - Meski memilih dress buatan desainer ternama, tapi kemungkinan seorang seleb memakai baju yang sama dengan seleb lainnya terbuka lebar. Seperti yang dialami oleh Kangana RanautĀ dan Deepika PadukoneĀ kali ini.
Kedua aktris papan atas Bollywood ini sama-sama memilih gaun dari rumah mode Dolce & Gabbana. Berpotongan simple dengan lengan panjang, dress ini cantik dengan motif bunga mawar merah di seluruh bagian gaunnya.
Sebenarnya, KanganaĀ yang lebih dulu memakai dress cantik ini. Ia mengenakannya saat mempromosikan film KATTI BATTIĀ bulan September lalu di India.

Deepika Padukone dan Kangana Ranaut pakai dress kembar. Siapa lebih cantik? ©pinkvillaDeepika Padukone dan Kangana Ranaut pakai dress kembar. Siapa lebih cantik? ©pinkvilla

Sementara Deepika PadukoneĀ baru mengenakannya saat menghadiri acara pesta kesuksesan film TAMASHAĀ kemarin malam, Senin (30/11). Mirip dengan KanganaĀ yang memadukannya dengan peptoe shoes berwarna hitam, DeepikaĀ memadukan gaun ini dengan flatshoes berwarna hitam.
Yang berbeda adalah aksesories dan tata rambut Kangana dan Deepika. Kangana hanya menggerai rambutnya begitu saja tanpa aksesories. Sementara Deepika menggelung rambutnya dan memakai anting emas panjang di telinga.
Dengan postur tubuh yang tak terlalu berbeda, Deepika dan Kangana terlihat sama cantik dengan dress ini. Kalau menurut kamu, siapa yang lebih cantik?

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/phi)

Rekomendasi
Trending