Akting Jadi Figuran, Titi Kamal Pernah Dibayar 25 Ribu Rupiah
Titi Kamal Ā© KapanLagi.comĀ®/Agus Apriyanto
Kapanlagi.com - Saat ini Titi KamalĀ memang sudah mulai mengurangi kesibukannya di panggung hiburan karena lebih memilih untuk fokus pada keluarganya. Namun perlu dicatat jika istri dariĀ Christian SugionoĀ itu merupakan seorang aktirs papan atas di era 2000an silam.
Sederet film layar lebar top Tanah Air telah Titi bintangi, seperti ADA APA DENGAN CINTA, MENDADAK DANGDUT, EIFFEL I'M IN LOVEĀ dan masih banyak lainnya. Bahkan kala itu ibu satu anak ini juga berstatus sebagai penyanyi dan juga aktif di dunia sinetron.
Meski prestasinya di dunia hiburan sudah sangat cemerlang, namun semua itu diraih Titi lewat usaha yang tak mudah. Wanita berusia 34 tahun ini bahkan sempat mendapatkan honor sangat rendah ketika didapuk jadi seorang pemain figuran.
"Waktu itu pernah (dibayar) 25 ribu. Figuran sinetron, jadi yang dipanggil bukan nama, tapi pakai baju yang dipakai. Waktu itu gue pakai baju bunga-bunga gitu. Terus gue dipanggil 'Eh baju kembang-kembang lewat'. Gue nanya, 'Lewatnya gimana nih?'. Kata sutradaranya, 'Udah lewat aja nggak usah banyak nanya'," kenang Titi sambil tertawa ketika media visit ke kantor KapanLagi.com® di kawasan Tebet, Jakarta Selatan Hari Kamis (15/3).
Titi pernah dibayar 25 ribu Ā© KapanLagi.comĀ®/Agus ApriyantoAwalnya Titi menerima tawaran jadi figuran itu tanpa tahu berapa dirinya akan dibayar. Namun setelah mengetahuinya, bukannya untung, Ia malah harus merugi karena jumlahnya bahkan tak jauh lebih besar dari ongkos pengambilan.
"Pas honornya udah keluar, jiah jauhan (lebih mahal) ngambil honornya. Soalnya mahalan ongkos bis ke sananya daripada honornya," pungkasnya singkat.
Jangan Lewatkan!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/rhm/gtr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
