Ariel Batal Bermain Dalam 'EDENSOR'?
Ariel
Kapanlagi.com - Gara-gara kasus asusila beberapa waktu lalu, penyanyi Ariel harus mendekam di penjara Kebon Waru, Bandung, usai putusan majelis hakim. Padahal sebelum kasus tersebut, Ariel sudah diplot memerankan Arai di film SANG PEMIMPI. Kini sekuel ketiga dari LASKAR PELANGI siap diproduksi. Akankah Ariel kembali berakting?
Menurut sutradara EDENSOR, Putrama Tuta, tidak menutup kemungkinan Ariel yang ikut di film ini. Namun pihaknya juga tetap membuka kepada siapa pun yang ingin mengambil peran Arai.
"Engga ada yang menutup kemungkinan, siapa aja bisa mencoba. Sampai sekarang masih open casting, siapa aja boleh kok yang mau casting," kata sutradara CATATAN HARIAN SI BOY, Senin (25/6) malam.
Disebutkan pula jika mereka menghormati hukum yang tengah dijalani Ariel saat ini walau telah ada calon pemeran Arai.
"Soal Ariel, kita hormati dia yang sedang menjalani proses hukum ya. Tapi ada beberapa nama yang insya Allah sudah menjadi pilihan," ucapnya kala dijumpai di Rolling Stone, Ampera, Jakarta.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/abs)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
