Harus Syuting, Bagaimana Nasib Pendidikan Dua Bintang Cilik 'KULARI KE PANTAI'?
Diperbarui: Diterbitkan:
Film KULARI KE PANTAI © Kapanlagi/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Film anak KULARI KE PANTAI memasang dua bintang cilik sebagai pemeran utama yakni Maisha Kanna dan Lil’li Latisha. Meski harus melakukan perjalanan selama berhari-hari untuk syuting, mereka tetap tidak mengesampingkan soal pendidikan.
Maisha Kanna yang duduk di bangku kelas 5 SD memutuskan belajar secara online. Setiap harinya ia menunggu masuknya e-mail tugas dari sekolah dan dikerjakan disela kegiatan syuting.
"Aku sekolah di sekolah biasa, karena syuting tugas dikirim lewat e-mail. Nanti Mama yang ngajarin pas lagi break syuting," kata Maisha ditemui Kapanlagi.com di lokasi syuting KULARI KE PANTAI di Desa Limasan, Pacitan, Jawa Timur.
Advertisement
Film KULARI KE PANTAI © Kapanlagi/Muhammad Akrom SukaryaSementara Lil’li Latisha yang duduk di bangku kelas 1 SMP memang memutuskan untuk home schooling setelah lulus SD. Sehingga tidak ada kesulitan antara membagi waktu belajar dan konsen pada pengambilan gambar.
"Sejak SMP aku memang homeschooling karena orangtua sudah tahu fokus aku teater dan art. Pas dapat kesempatan main film aku yang wow," timpal Lil’li di tempat yang sama.
KULARI KE PANTAI besutan Riri Riza berkisah tentang Sam dan Happy, saudara sepupu yang melakukan perjalanan darat dari Jakarta menuju Alas Purwo. Selama itu mereka berdua bertemu dengan banyak orang dan dihadapkan pada banyak pengalaman yang menguji hubungan persaudaraan.
Simak Berita Lainnya:
Terlibat 'KULARI KE PANTAI' Bikin Dua Doa Marsha Timothy Terkabul, Apa Saja?
'MILLY & MAMET', Film Spin Off Karya Ernest Prakasa Siap Launching Desember 2018!
Akankah Ada 'PETUALANGAN SHERINA REBORN', Ini Jawaban Mira Lesmana
Bocoran Film 'KULARI KE PANTAI, Mira Lesmana Ambil Judul Dari Puisi Rangga 'AADC'?
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(kpl/abs/frs)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
