Julia Roberts Tak Yakin Bardem Bisa Romantis
Kapanlagi.com - Saat tahu bahwa dalam film EAT, PRAY, LOVE nanti ia akan berpasangan dengan aktor asal Spanyol, Javier Bardem, yang pertama muncul dalam pikirannya adalah ketidakpercayaan. Pasalnya Roberts sempat melihat permainan Bardem dalam NO COUNTRY FOR OLD MEN dan itu sama sekali tak romantis.Dalam film NO COUNTRY FOR OLD MEN, Bardem bermain sebagai Anton Chigurh, seorang pembunuh bayaran berdarah dingin. Film terbaik Oscar tahun 2007 ini memang melambungkan nama Bardem ke jajaran aktor papan atas Hollywood dan kini ia dipercaya untuk bermain bersama Julia Roberts dalam film drama yang diadaptasi dari buku karya Elizabeth Gilbert ini."Kalau boleh jujur, saya sama sekali tidak antusias pada film ini karena dalam pikiran saya selalu terbayang penjahat keji dengan gaya rambut The Beatles (peran Javier Bardem dalam NO COUNTRY FOR OLD MEN)," papar Julia Roberts. ContactMusic menyebutkan bahwa syuting film ini akan dilakukan di New York, Italia, India dan Bali mulai bulan Juli nanti. Yang jelas, Bardem telah membuktikan bahwa ia juga bisa berperan sebagai pria romantis seperti yang ia lakukan dalam film VICKY CRISTINA BARCELONA. Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(cnm/roc)
Fatchur Rochim
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
