Kembali Diundur, 'TENET' Akan Tayang Agustus Ini
Scene Film TENET. (Kredit: IMDb.com)
Kapanlagi.com - Perkembangan kasus virus corona yang masih terjadi saat ini tentunya merugikan banyak hal, tak terkecuali industri perfilman dunia. Puluhan film banyak yang ditunda penayangannya akibat virus corona. Salah satu film yang terkena dampak ini adalah film TENETÂ yang disutradarai oleh Christopher Nolan.
Warner Bros kembali menunda penayangan film TENET. Film ini awalnya dijadwalkan tayang pada 17 Juli 2020, lalu diundur ke tanggal 31 Juli. Pada rabu (1/7) official Instagram dari film TENETÂ mengabarkan bahwa film laga ini kembali diundur dan akan tayang pada 12 Agustus mendatang. Namun, TENET resmi kembali diundur dengan waktu yang belum ditentukan.
"Kami akan memberitahu tanggal resmi tayangnya film TENET dalam waktu dekat ini" pernyatan yang diungkapkan ketua Warner Bros, Toby Emmerich. "Tujuan kami adalah memastikan peluang tinggi keberhasilan film-film ini, kami juga siap mendukung para mitra kami dengan konten baru setelah bioskop dapat dibuka kembali dengan aman" lanjutnya.
Advertisement
Dampak yang ditimbulkan virus corona mengakibatkan tertundanya kembali pembukaan bioskop di wilayah Amerika Utara. Warner Bros sempat ingin menayangkan film ini di luar wilayah Amerika Utara, yang kita ketahui adalah salah satu pasar film besar dunia. Namun, film ini harus terpaksa mengikuti jadwal pembukaan bioskop di dunia.
TENET sendiri bahkan dikabarkan akan merilis filmnya secara digital. Beberapa film yang tunda tayang seperti SCOOB!, TROLLS WORLD TOUR, THE LOVEBIRDS, dan ARTEMIS FOWLÂ menayangkan film mereka secara digital melalui digital berbayar seperti Disney+. Namun, penayangan film TENETÂ secara digital tersebut ditolak oleh Nolan sang sutradara.
Film TENETÂ sendiri akan ditayangkan dengan format IMAX, yang tentu saja akan lebih maksimal dinikmati secara langsung di bioskop dari melalui digital. TENET akan menjadi salah satu dari beberapa film berdurasi panjang karya Nolan, seperti film INTERSTELLARÂ dan dua film batman (THE DARK KNIGHTÂ dan THE DARK KNIGHT RISES) miliknya. Film ini akan berdurasi 149 menit 59 detik.
Trailer film TENETÂ sendiri sudah resmi dirilis 2 bulan yang lalu oleh official Youtube Warner Bros. Hingga saat ini trailer tersebut sudah ditonton lebih dari 25 juta kali penayangan. Dalam video trailer berdurasi 2 menit 51 detik tersebut menyimpan banyak teka teki mengenai film ini,. Banyak penonton berpendapat bahwa film ini bercerita mengenai perjalanan waktu. Namun, hal ini dibantah oleh Warner Bros. Warner Bros merilis sinopsis singkat mengenai film ini. TENET menceritakan tentang petualangan spionase internasional pada sebuah misi terungkap melalui sesuatu yang melampaui waktu nyata, bukan perjalanan waktu.
Bintang-bintang terkenal juga hadir dalam film ini antara lain, John David Washington, Robert Pattinson, Elizabeth Debicki, Dimple Kapadia, Michael Caine, dan Kenneth Branagh. Jadi, apakah kalian masih menantikan film garapan Nolan ini? atau mungkin lebih baik film ini di rilis secara digital? Kita nantikan berita selanjutnya tentang film TENET.
Penulis: Erina Agustin
Baca Yuk!
Jadwal Rilis Film Marvel Fase 4 Terbaru dan Terlengkap, Siap-Siap dan Nantikan!
Zack Snyder Ungkap Beban Terberat Kerjakan 'JUSTICE LEAGUE' Versi Dirinya
'THE GRAY MAN' Dibintangi Ryan Gosling dan Chris Evans, Bakal Jadi Film Termahal Netflix
8 Serial Dan Film Netflix Yang Diminati Remaja Selama Masa Karantina
8 Film Horor Paling Dinanti di Tahun 2020, Berani Nonton?
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/mag)
Editor Kapanlagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
