Para Bond Girl Dalam Balutan Bikini (Part 2)

Para Bond Girl Dalam Balutan Bikini (Part 2)
Bond Girl ini Bikini. Sumber: Zimbio.com

Kapanlagi.com - Tak ada satu pun penampilan Bond Girl yang tak menarik perhatian penonton pria. Salah satu penampilan yang paling diingat tentu saja saat mereka berbikini.
Pemilihan pemeran Bond dalam tiap filmnya tidak sembarang. Para aktris yang terpilih adalah mereka yang dianggap rupawan pada masanya dan mampu berakting sensual lewat dialog, mimik muka, dan juga gesture mereka.
Seakan masih belum cukup kualitas tersebut, sutradara film Bond menantang para Bond Girl tersebut untuk tampil hanya dengan mengenakan bikini.
Dimulai dari kemunculan Bond Girl pertama, Honey Ryder (Ursula Andress) dalam film DR.NO (1962), penampilan Bond Girl dalam balutan bikini menjadi sebuah tradisi yang terus dinanti dalam setiap perilisan film Bond.
Berikut ini 10 Bond Girl pertama yang tampil dengan mengenakan bikini dari era THE SPY WHO LOVED ME (1977) sampai DIE ANOTHER DAY (2002).
 

1. Anya Amasova (Barbara Bach)

Zimbio.com

Pesona seorang James Bond, siapa yang mampu menolaknya. Anya Amasova dalam THE SPY WHO LOVED ME pun terjatuh dalam jebakan pesona seorang Bond. Meski pada awalnya ia diminta untuk membunuh sang agen 007, ia akhirnya mengaku mencintai Bond tepat di saat ia hendak menembak Bond.

Bagian terbaiknya adalah, semua adegan tersebut dilakukan saat Anya sedang mengenakan bikini.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Naomi (Caroline Munro)

Peran Caroline Munro dalam THE SPY WHO LOVED ME tidaklah banyak. Ia hanya berperan sebagai pilot pribadi dan pembunuh bayaran. Akan tetapi kemunculannya tersebut menjadi spesial karena ia terlihat dalam balutan tubuh berbikininya.

3. Octopussy (Maud Adams)

Zimbio.com

Dalam film OCTOPUSSY, Maud Adams hadir kembali sebagai Bond girl yang berbeda. Aktrisnya sama, perannya beda, dan tetap berbikini ria.

4. Domino Petachi (Kim Basinger)

Zimbio.com

Kim Basinger memerankan kembali tokoh Domino Derval dalam NEVER SAY NEVER AGAIN. Hanya saja kali ini namanya menjadi Domino Petachi. Tapi penggemar Bond tak perlu khawatir, Domino versi kedua ini tetap suka mengenakan bikini.

5. Pam Bouvier (Carey Lowell)

Zimbio.com

Pam Bouvier yang diperankan Carey Lowell dalam LICENSE TO KILL sepertinya tampak sebagai gadis cantik yang tak berbahaya. Tapi nyatanya tidak, ia adalah mantan agen CIA dan pilot yang direkrut Bond untuk menggagalkan rencana jahat Franz Sanchez.

6. Natalya Simonova (Isabella Scorupco)

Zimbio.com

Sebagai programmer komputer yang membantuk Bond menonaktifkan senjata nuklir dalam GOLDEN EYE, Natalya Simonva punya kecantikan dan kecerdasan yang seimbang. Ia menjadi bukti bahwa pamer kecantikan tubuh juga harus diimbangi dengan kecerdasan otak.

7. Giacinta Johnson (Halle Berry)

Zimbio.com

Kemunculan Halle Berry dalam DIE ANOTHER DAY melengkapi siklus franchise ini. Kemunculannya di pantai saat pertama kali bertemu Bond adalah bentuk penghormatan kepada Honey Ryder (Ursula Andress). Ia muncul dengan cara yang sama dalam balutan bikini yang sama pula dengan milik Honey Ryder. Bikini tersebut hanya saja berwarna oranye.

8. Solange Dimitrios (Catarina Murino)

Zimbio.com

Jangan pernah meninggalkan istri atau pasanganmu yang seksi dan juga gemar berbikini untuk didekati Bond. Itulah pelajaran yang diterima Alex Dimitrios saat Bond berhasil merayu kekasihnya, Solange di pantai Madagascar. 

9. Severine (Berenice Marlohe) & Eve (Naomi Harris)

Zimbio.com

Dengan rekor panjang gadis Bond yang selalu berbikini, tentu saja besar harapan penonton untuk melihat aksi gadis terbaru dalam SKYFALL ini tampil seksi berbikini.

Lihat 10 gadis Bond klasik dalam balutan bikini!

(Di usia pernikahan 29 tahun, Atalia Praratya gugat cerai Ridwan Kamil.)

(kpl/dka)

Rekomendasi
Trending