Mel Gibson Masih Dicintai

Penulis: Yunita Rachmawati

Diterbitkan:

Mel Gibson Masih Dicintai Mel Gibson ©SplashNews

Kapanlagi.com - Mel Gibson masih tetap menarik dan punya tempat tersendiri di hati penggemarnya. Aktor senior Hollywood yang belakangan tertekan karena skandal buruk dalam karirnya tersebut masih tetap diminati penggemarnya. Hal jelek tentang dirinya seakan tidak berdampak sedikitpun pada daya tarik bintang box office ini.Dalam polling yang diadakan 60 MINUTES dan Vanity Fair pada Senin (30/8), lebih dari tiga perempat publik di Amerika mengatakan tidak akan terpengaruh oleh rekaman telepon yang berisi teriakan Mel Gibson kepada mantan pacarnya, saat mereka memutuskan apakah akan menonton salah satu film pemenang Oscar tersebut.Ketika ditanya apakah mereka menjadi kurang berminat untuk menonton film yang dibintangi Mel Gibson setelah mendengar rekaman yang ditaruh ke internet itu, 76 persen publik Amerika - termasuk 80% laki-laki dan 72% perempuan - menjawab, "Tidak, tidak terpengaruh," dalam jajak pendapat yang diadakan oleh majalah Vanity Fair dan program televisi 60 MINUTES.Bintang film BRAVEHEART dan THE PASSION OF THE CHRIST ini sebelumnya sempat terlibat skandal saat mengeluarkan komentar anti-Semit kepada petugas kepolisian California tahun 2006.Dalam rekaman pembicaraan Mel Gibson dengan mantan pacarnya, yang juga seorang model kelahiran Rusia, Oksana Grigorieva, terdengar teriakan dan makian Mel Gibson dalam suatu pertengkaran mengenai bayi perempuan mereka.Rekaman yang ditaruh pada Juli di Radaronline.com menjadi pembicaraan luas di seluruh dunia, dan sejak saat itu orang-orang industri film bertanya-tanya apa dampak jangka panjang terhadap karir Mel Gibson dan daya tariknya untuk film box office.Dua filmnya yang baru selesai diproduksi adalah THE BEAVER dan HOW I SPENT MY SUMMER VACATION. Film terbarunya, EDGE OF DARKNESS, yang beredar di bioskop pada Januari lalu, gagal bersinar di box office.  

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(ant/boo)

Rekomendasi
Trending