'MONSTER UNIVERSITY' Berjaya di Inggris
dok. insidemovies.ew.com
Kapanlagi.com - Film animasi terbaru dari Pixar, MONSTER UNIVERSITYÂ berhasil memuncaki chart box office di Inggris. Prekuel MONSTER'S INC tersebut memuncaki tangga film terlaris di Inggris selama dua pekan berturutan.
Kisah Mike (Billy Crystal) dan Sully (John Goodman) ini menahan film komedi yang dibintangi Simon Pegg, Nick Frost dan Edgar Wright, THE WORLD'S END di posisi kedua. MONSTER UNIVERSITY unggul GBP 0,6 juta dari pesaing terdekatnya tersebut. MONSTER UNIVERSITY meraup GBP 2,7 juta sementara THE WORLD'S END meraup GBP 2,1 juta dari 530 lokasi yang tersebar di Inggris.
Perolehan THE WORLD'S ENDÂ ini berhasil mengalahkanb pendapatan film Pegg sebelumnya, SHAUN OF THE DEAD (2004). Akan tetapi perolehan tersebut belum mampu melewati pendapatan HOT FUZZÂ yang sukses meraih GBP 5,9 juta pada peredarannya.
Runner up pekan lalu, DESPICABLE ME 2Â turun ke peringkat ketiga pada pekan ini. Sementara itu PACIFIC RIMÂ dan NOW YOU SEE ME menjadi pelengkap di posisi 5 besar.
Film drama tentang pembunuh berantai Nicolas Cage dan Vanessa Hudgens, THE FROZEN GROUND menjadi satu-satunya film debut yang masuk dalam 10 besar film terpopuler di Inggris. Film tersebut berada di posisi 9 dengan perolehan GBP 89.515 dari 126 lokasi pemutaran.
Â
#Baca juga
- [Foto] Andre 3000 Hadir Sebagai Jimi Hendrix
- Video Game 'GRAN TURISMO' Segera Diangkat ke Layar Lebar
- Jessica Alba Siap Bintangi Film Komedi 'STRETCH'
- Ki Kusumo Garap Film Anak Dengan Konsep Baru
- Donald Trump Kritik Summer Movie Hollywood Tahun Ini Sampah
- 'GRAVITY' Rilis Trailer Baru Lebih Mendebarkan
- Film Eva Celia 'ADRIANA' Rilis Teaser Resmi
Â
Â
Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(dgs/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
