Andrew Garfield Tak Suka Urusan Pribadinya Diumbar
Diterbitkan
Andrew Garfield - Emma Stone @ Fameflynet @ KapanLagi.comĀ®
Kapanlagi.com - Pasangan kekasih Emma Stone dan Andrew Garfield telah menjalin hubungan selama tiga tahun lamanya. Pasangan ini selalu terlihat mesra dan romantis.
Ditemui di premiere THE AMAZING SPIDER-MAN 2 pada Kamis (10/4) lalu, keduanya terlihat menghadiri acara tersebut bersama. Emma Stone tampil cantik dengan dress kuning yang memukau dan Andrew tampil rapi dengan tuxedo hitamnya.
Emma Stone dan Andrew Garfield Pada Premiere THE AMAZING SPIDER-MAN 2 @ eonline.comSesuai yang dilansir dari eonline, keduanya sempat diwawancarai terpisah dengan pertanyaan konyol mengenai, "Jika kamu hewan, kamu memilih jadi apa?" Emma Stone kebagian untuk menjawab pertanyaan tersebut pertama kali.
"Aku mungkin akan memilih menjadi burung," jawab Emma. Ternyata ketika Andrew diwawancarai dengan pertanyaan yang sama, Andrew juga memberikan jawaban yang sama. Ia ingin menjadi seekor burung elang.
Akan tetapi ketika diberitahu bahwa kekasihnya memiliki jawaban yang sama, Andrew langsung kesal. Rupanya ia tidak suka soal asmaranya diumbar di depan umum.
"Siapa pacarku? Anda telah berasumsi soal kehidupan pribadi saya, kehidupan pribadiku bukan untuk konsumsi publik," bentaknya kesal. So guys, jangan pernah nanya soal hubungan mereka berdua kalo nggak mau kena semprot! ;)
Sudah baca?
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(eon/sry)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
