Diamkan Anak Britney Spears Berhadiah Rp900 Ribu!
Britney Spears
@ canada.com
Kapanlagi.com - Seorang waiter di sebuah restoran Los Angeles tiba-tiba ketiban rejeki nomplok. Hanya gara-gara mendiamkan tangisan anak Britney Spears yang sedang rewel, uang senilai $100 (kurang lebih Rp900 ribu) langsung berpindah ke kantongnya. Kok bisa?
Seperti dilansir dari Bang Showbiz, saat itu Britney diketahui sedang makan di sebuah restoran yang ada di San Fernando Valley, Los Angeles bersama kedua anaknya. Namun entah kenapa, anak bungsu Britney, Jayden, tiba-tiba menangis dan tak mau berhenti.
Untungnya ada seorang waiter penyelamat yang datang untuk mengatasi masalah. Waiter tersebut memberikan crayon untuk mengalihkan Jayden, dan ternyata berhasil. Bocah itu pun akhirnya berhenti menangis.
"Britney tak bisa menenangkan bocah kecilnya. Namun ada pelayan yang simpati, dan tanpa dipanggil dia membantu Britney dengan membawakan sekotak crayon dan mulai menggambar karakter animasi," ungkap salah satu saksi mata.
Terkesan dengan bantuan si pelayan, Britney pun memberikan hadiah khusus. Usai makan di restoran, dia memberikan uang senilai $100 itu kepada si pelayan. Wow!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(bang/ris)
Riswinanti Permatasari
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
