Kelis Lahirkan Bayi Laki-Laki

Penulis: Yunita Rachmawati

Diterbitkan:

Kelis Lahirkan Bayi Laki-Laki Kelis ©contactmusic.com

Kapanlagi.com - Kelis tengah bahagia. Ia baru saja melahirkan seorang bayi laki-laki di sebuah rumah sakit di New York pada Rabu (22/7) waktu Amerika atau hari ini (Kamis, 23/7), setelah menanti sejak masuk rumah sakit pada Senin (21/7).Sayangnya ayah dari bayinya, Nas - yang kini berpisah dari Kelis, tidak hadir untuk menyambut sang bayi, lapor MTV.Sumber mengatakan, "Nas berada di New York City, dia sangat bersemangat menanti kelahiran putranya. Dia memang berada di sana untuk menunggu momen tersebut, tapi sayangnya dia tidak diperbolehkan masuk.""Walau hal itu sangat menyakitkan untuknya, Nas tetap menawarkan support dan cintanya kepada putranya dan Kelis," imbuh sumber yang dilansir Contactmusic.Pengacara Nas mengonfirmasikan jika rapper 35 tahun itu memang tidak diizinkan untuk mengunjungi ruang bersalin saat putranya lahirm mengingat Kelis telah mengajukan perceraian dari Nas pada April dengan alasan perbedaan yang tak bisa lagi disatukan.Pada Juni, Kelis meminta dana untuk perawatan khusus untuk bayinya saat lahir nanti. Ia juga meminta peralatan dan perlengkapan bayi senilai US$20.000 untuk dua rumah mereka - satu apartemen di Manhattan dan sebuah rumah di Los Angeles. Selain itu ia menuntut uang untuk membayar perawat bayi, pengasuh, dan staf lainnya.Dalam surat yang dilayangkan ke pengadilan tersebut, Kelis menuliskan keperluan bayi senilai US$80.000 per bulan dan menekankan bahwa uang itu bisa diberikan Nas, yang baru saja mendapatkan perjanjian kerja sama senilai US$11 juta.Tapi, Nas membantah permintaan itu dan menegaskan bahwa dia tidak menerima bahkan separuh dari jumlah perjanjian tersebut.Kelis dan Nas sebelumnya bertemu pertama kali di sebuah pesta yang diadakan oleh Sean Combs usai MTV Video Music Awards tahun 2002. Satu tahun setelahnya mereka memutuskan tunangan dan menikah di Atlanta pada 2005.   

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(cmc/boo)

Rekomendasi
Trending