Pencurian, Status Tersangka Lindsay Lohan Dicabut

Pencurian, Status Tersangka Lindsay Lohan Dicabut Lindsay Lohan @ zimbio.com

Kapanlagi.com - Lindsay Lohan bisa kembali bernapas lega. Bintang 26 tahun ini telah dinyatakan tidak bersalah dalam kasus pencurian perhiasan pertengahan Agustus lalu.
Seperti dilaporkan TMZ, polisi tidak menemukan cukup bukti untuk menjerat Lindsay. Alhasil, pihak yang berwenang menghentikan penyelidikan terhadap bintang ini.
Sebelumnya, Lindsay dan asistennya Gavin Doyle memang jadi tersangka utama dalam kasus ini. Keduanya diduga mencuri perhiasan senilai US$ 100 ribu saat berpesta di rumah Sam Magid yang berlokasi di Holyywood Hills.
Kasus ini pertama kali dilaporkan oleh Sam sendiri. Namun tak lama kemudian, dia meralat laporan dan menyatakan bahwa nilai barang yang dicuri hanya mencapai US$ 6.400.
Kasus pencurian perhiasan memang bukan hal baru bagi artis yang penuh masalah ini. Februari 2011 lalu, dia dinyatakan bersalah atas kasus pencurian perhiasan di Venice Beach.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(dgs/ris)

Rekomendasi
Trending