Rumah Tangga Orlando Bloom - Miranda Kerr Terancam Buyar
Miranda Kerr - Orlando Bloom
@ thesun.co.uk
Kapanlagi.com - Berita mengejutkan datang dari pasangan Orlando Bloom dan Miranda Kerr. Rumah tangga pasangan ini dikabarkan sedang bermasalah, sehingga keduanya memutuskan untuk break.
"Saat ini mereka memutuskan untuk berpisah dan mengatur lagi apa yang ingin mereka lakukan selanjutnya," ungkap salah satu sumber pada majalah In Touch.
Spekulasi mulai muncul saat Miranda beberapa kali muncul di depan umum tanpa mengenakan cincin pernikahan. Model Victoria's Secret ini bahkan sempat ketahuan 'main mata' dengan aktor Leonardo DiCaprio.
Leonardo DiCaprio - Miranda Kerr @ people.com
Kedekatan mereka mulai tercium saat Miranda menghadiri pesta ulang tahun Leo bulan November lalu. Selanjutnya, mereka juga sempat terlihat makan bersama.
Namun perwakilan Miranda dan Orlando menyangkal adanya masalah dalam rumah tangga mereka. Saat ini, pasangan tersebut telah dikaruniai seorang anak laki-laki bernama Flynn. Semoga tak ada hal buruk yang menimpa rumah tangga mereka.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(sun/ris)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
