Seperti Apa Sih Wajah Anak Kedua Elton John?

Seperti Apa Sih Wajah Anak Kedua Elton John? Elton John @ news.com.au

Kapanlagi.com - Bayi yang lahir pada awal 2013 lalu ini akhirnya berkenalan dengan dunia. Seperti apa sih wajah putra kedua pasangan gay Elton John dan David Furnish?
Kini, pertanyaan itu akhirnya terjawab sudah. Seperti dilaporkan oleh The Sun, pelantun tembang Rocket Man itu telah memajang foto putranya di majalah Hello!

Keluarga Furnish-JohnKeluarga Furnish-John


Dalam foto tersebut, si kecil Elijah Joseph Daniel Furnish-John tampak tertidur di gendongan Elton. Sementara itu, anak pertama mereka, Zachary, tampak nyaman di pangkuan David Furnish.

Elton - David bersama Zachary pada tahun 2010 @ thesun.co.ukElton - David bersama Zachary pada tahun 2010 @ thesun.co.uk


"Saat kami dikaruniai anak lagi, kebahagiaan serasa makin dalam dan makin besar, sangat emosional," ungkap Elton saat diwawancarai majalah Hello!.
Anak kedua ini lahir pada 11 Januari 2013 dengan bantuan ibu pengganti. Sedangkan anak pertama mereka lahir pada Desember 2010, juga dengan bantuan ibu pengganti yang sama.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(sun/ris)

Rekomendasi
Trending