Agni Pratistha: Komunikasi Kuncinya
Agni Pratistha
Foto: Acat
Kapanlagi.com - Bagi Agni Pratistha komunikasi adalah kunci keawetan hubungannya dengan Junot. Tak hanya diperlakukan sebagai pacar melainkan sebagi teman juga menambah keintiman serta keakraban mereka berdua dalam menghadapi masalah yang menghadang.
"Komunikasi sih tipsnya, kadang kan kita anggap nggak cuma sebagai pacar aja, tapi sebagai teman juga," ujarnya saat dijumpai di JCC, Senayan Jakarta, Kamis (20/1).
Agni Pratistha
Agni juga menambahkan bahwa mereka berusaha saling melengkapi satu sama lain apa yang dimiliki. Meski hanya berstatuskan pacaran namun dalam prakteknya mereka mencoba prinsip suami istri.
"Ya kayak suami istri itu, kayak puzzle lah apa yang saya nggak ada, saya dapat dari dia. Saling melengkapi aja," paparnya.
Susah nggak menjaga kepercayaan kalian berdua? "Nggaklah kalo emang kita dah cocok dan saling percaya dan komunikasi yang baik," tukasnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
