Aqi Alexa: Jadi Raksasa Itu Nggak Gampang

Aqi Alexa: Jadi Raksasa Itu Nggak Gampang Aqi Alexa @Foto: KapanLagi.com®/Bambang

Kapanlagi.com - Ditemui saat gladi bersih Gatotkaca Jadi Raja, di Senayan City, Jakarta Selatan, pada hari Jumat (3/2), Aqi Alexa sedikit bercerita soal perannya sebagai Brojo Lamatan dalam pementasan ini.
"Saya berperan sebagai Brojo Lamatan. Musuhnya Gatotkaca berebut kekuasaan," ungkap Aqi.
Aqi sendiri tidak mengalami kesulitan dalam pementasan ini, karena dirinya sudah pernah ikut dalam kegiatan teater. Namun dia juga tetap belajar, karena konsep pementasan ini beda dari teater.
"Kalau sekarang kan kontemporer, nggak menutup kemungkinan masuk ke modern," ujarnya kemudian.
Brojo Lamatan sendiri adalah raksasa yang menjadi musuh Gatotkaca. Aqi pun merasa agak kesulitan memerankan tokoh ini. "Raksasa itu gak gampang, sok tahu kan sikapnya," pungkasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/uji/dew)

Rekomendasi
Trending