Armand Maulana Khawatirkan Penggemar di Jepang

Armand Maulana Khawatirkan Penggemar di Jepang Armand Maulana

Kapanlagi.com - Musisi Armand Maulana terus memantau bencana gempa bumi dan tsunami yang terjadi di Jepang. Lewat status Twitter-nya, sejak awal vokalis Gigi ini memantau lewat siaran televisi internasional. Dalam salah satu statusnya dia mengkhawatirkan kondisi penggemarnya yang ada di negara industri tersebut."Liat breaking news di Aljazeera TV..brsan bgt Japan Tokyo br gempa 7,9 ricther..semoga teman @GIGI_Band di Tokyo baik2x saja Aamiin YRA," demikian tulis Arman Maulana sekitar pukul 12.30 WIB saat awal mengetahui berncana.

Baca juga: Jepang Diguncang Gempa dan Tsunami
Arman rupanya tidak hanya diam, beberapa saat kemudian rupanya dia sudah mendapatkan kabar dari pengemarnya yang tinggal di negeri Sakura tersebut. "Alhamdulillah brsan bban ama temen @GIGI_Band kita yg di Tokyo dia selamat tp dia ngomong 'kyk mau kiamat Man'..Allahu Akbar..," tulis Arman mengutip kata-kata temannya.Meski sudah mendapatkan informasi tentang kabar penggemarnya, Armand nampaknya terus terbawa takjub kekuatan sang Maha Dahsyat, sebagaimana jutaan orang lain yang menyaksikan tayangan tersebut. Suami Dewi Gita itu beberapa kali memposting status yang menunjukkan perasaannya. "Astagfirullah ngeri bgt liat live reportnya Tsunami di Tokyo..mbl ama kapal kesapu byk bgt..mdh2xan mereka diberi ketabahan Aamiin YRA," tulisnya.Bahkan beberapa gambar juga dikirimkan oleh Armand yang diambil dari tayangan berita televisi. Gambar itu menampilkan mobil dan kapal-kapal yang terseret arus tsunami."Mnrt geologis dr Jpn nya..Thailand, Filipina, Indonesia & Papua New guinea jg diharapkan jaga2x krn gempa di dasar lautnya 8,8 ricther," demikian status Armand yang lain.Ā Ā Ā 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dar)

Rekomendasi
Trending