Ayu Azhari Langganan Diundang Ahmad Fathanah ke Daerah
Diperbarui: Diterbitkan:
Ayu Azhari @Foto: Budi Santoso
Kapanlagi.com - Artis Ayu Azhari mengaku langganan diundang secara pribadi oleh Ahmad Fathanah, kawan dekat mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq. Dia kerap diundang ke sejumlah daerah dengan mengiming-imingi sejumlah pekerjaan.
"Dia secara pribadi saja mengundang saya dan menjanjikan sejumlah pekerjaan, pekerjaan yang terkait dengan pekerjaan saya," ungkap Ayu Azhari usai pemeriksaan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (1/5).
Ayu diperiksa selama 7 jam di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus kuota impor daging sapi dan pencucian uang dengan tersangka Ahmad Fathanah.
Ayu Azhari @Foto: Budi Santoso
Ayu sempat dikenalkan dengan orang-orang terdekat Ahmad Fathanah, namun bukan kader PKS. Selain menyanyi, Ayu juga menjadi koordinator untuk acara-acara Pilkada.
"Saya dan anak saya. Ada beberapa daerah waktu itu, di Bandung, Jawa Barat, Sulawesi Selatan dan bahkan saya sudah dikenalkan dengan beberapa orang. Sebagai koordinator untuk berbagai acara, acara-acara untuk promosi daerah, Pilkada," ungkapnya.
Belakangan diketahui, Ayu merasa menjadi korban. Lantaran Fathanah kerap menjanjikan pekerjaan yang berlebihan, sehingga Ayu terseret dalam pusaran kasus yang kini ditangani KPK.
Ayu Azhari @Foto: Budi Santoso
Ayu Azhari Sering Diajak Ahmad Fathanah Ketemu di Mal
Ayu Azhari Diperiksa KPK
Maharani: Saya Tidak Munafik, Saya Terima Uang Itu
Berkerudung, Maharani Juga Minta Maaf Pada Kaum Perempuan
Maharani Tak Menyangka Diberi Rp 10 Juta
Maharani Bantah Digerebek Sekamar Dengan Ahmad Fathanah
Maharani: Saya Sempat Nanyain, Uang Ini Palsu atau Asli?
Baru Kenal AF, Maharani Kaget Dikasih Segepok Uang
Shock, Maharani Disembunyikan Keluarga
Universitas Dr Moestopo Akan Pecat Maharani
Jejak Maharani Hilang di Depan Pasar Festival, Kuningan
Dapat Rp 10 Juta, Apa Peran Maharani?
"Jadi Ayu Azhari ini justru menjadi korban. Karena Ahmad Fathanah itu dengan sangat meyakinkan menjanjikan sesuatu sehingga Ayu ini ngobrol di sana, di sini. Tapi gak ada. Ngobrolnya di Plaza Indonesia. Dengan Ahmad Fathanah ini, Ayu gak ada hubungan sama sekali. Cuma kenal memang kenal," papar Fahmi Bachmid, pengacara Ayu.
Kemudian mantan bintang panas itu meninggalkan KPK dengan mobil Honda warna hitam bernopol B 1193 MT.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/mdk/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
