Ayu Shita, Nyanyi Modal 'Nekat'

Kapanlagi.com - Modal utama menjadi penyanyi jelas suara bagus. Tapi lain bagi Ayu Shita. Mengaku tak punya suara bagus, tetap saja ia berani nyanyi. Dan tak tanggung–tanggung, dia nyanyi solo lagu ciptaan Melly Goeslaw, berjudul Tuhan Beri Aku Cinta, yang akan dijadikan Ost film KETIKA CINTA BERTASBIH. "Selama ini gak ada yang bilang suara saya bagus," akunya, saat disambangi di lokasi syuting video klip, Shisha Café Kemang, Senin (28/7). Ia hanya menyebut keterlibatannya di sini sebagai satu 'ketidaksengajaan'. Di saat Melly punya lagu tapi belum ketemu penyanyinya dan pada saat itu Ayu ditawari. Ayu pun langsung mengangguk, apalagi keduanya pernah kerjasama saat Ayu di Bukan Bintang Biasa (BBB). "Dan kebetulan juga, schedule-nya pas," ujarnya. Tapi ini bukan berarti Ayu bakal alih profesi. Walaupun terlihat giat latihan vocal, secara pribadi Ayu menyatakan dirinya belum siap untuk nyanyi solo. "Paling ngikut proyek seperti ini," tuturnya. Dalam video klip Tuhan Beri Aku Cinta yang digarap sutradara Eko Kristianto, karakter Ayu terlihat sendu tanpa senyum dengan balutan busana khas dan aksesoris timur tengah. "Makanya dari tadi gak ada senyumnya," pungkasnya. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/wwn/tri)

Rekomendasi
Trending