Coleen McLoughlin Sambut Natal, Hias Rumah Baru

Kapanlagi.com - Coleen McLoughlin tak segan-segan mengeluarkan isi koceknya dalam menyambut natal mendatang. Dia bersama pacarnya Wayne Rooney berencana akan menghias rumah mewah yang baru ditempatinya itu dengan sinar lampu natal senilai £50.000.

Bersama pacarnya, rumah itu dibeli pada akhir pekan lalu dengan harga £3.5 juta, demikian dilaporkan the Sun.

Mereka berencana menghias seluruh muka rumah dengan banyak lampu dan hiasan yang penuh cahaya.

Coleen, (19) merencanakan tampilan penuh kemewahan itu sekaligus sebagai hadiah bagi saudara perempuan Rosie yang baru berusia enam tahun.

Coleen sangat menyukai Rosie karena itu dia ingin memberinya hadiah Natal yang istimewa.

Sebuah sumber menyebutkan, "Lampu-lampu tersebut tidak akan ada yang menyamainnya di dunia- seperti sebuah mini Blackpool."

Rumah Wayne dan Coleen terletak di Prestbury, Cheshire, selama setahun rumah tersebut dibangun oleh pengembang, mempunyai tujuh kamar tidur dan dilengkapi sebuah kolam renang.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(anv/dar)

Rekomendasi
Trending