Daniel Mananta Nikahi Wanita Bule? Tanggapan Delon...
Delon @ Foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Beredar foto Delon sedang menggendong seorang bayi bule, bersama Daniel Mananta dengan seorang wanita bule. Hal tersebut mengundang anggapan bahwa bayi yang digendongnya merupakan anak dari wanita bule yang dinikahi oleh Daniel.
Namun saat dikonfirmasi perihal foto tersebut, Delon membantah jika bayi tersebut merupakan anak dari wanita yang dinikahi Daniel Mananta. "Gue memang mau adopsi anak bule," ujar Delon.
"Tapi kalau Daniel, gue jarang contact sih. Dia kan orangnya cablak gitu, makanya gue tanya pada saat beredarnya foto itu, 'Lu bener gak udah punya anak?' kalau (bayi bule -red) foto itu sih gue nemu di yatim piatu," paparnya di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (31/8/2012).
Ketika para awak media menanyakan apakah Daniel Mananta sudah menikah dengan wanita bule yang ada difoto itu, Delon tidak memberi jawab yang tegas tentang itu. "Kalau dia sudah menikah, bisa aja udah kali yah. Atau gue juga bukannya gimana, gue takut salah," tutupnya.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/dew)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
