Dewi Perssik - Aldi Taher Bikin Pernyataan di Luar Sidang
Dewi Perssik & Aldi Taher
Kapanlagi.com - Lagi-lagi, Dewi Perssik tak hadir di sidang perceraiannya dari Aldi Taher. Padahal sidang kedua ini masih sama agendanya yakni mediasi. Tentu saja, dengan ketidakhadiran Dewi telah menunjukkan bahwa ia keukeuh untuk bercerai. Aldi yang datang sendiri ke pengadilan pun menunjukkan surat kesepakatannya dengan pedangdut kontroversial tersebut."Kita sudah membuat surat kesepakatan atau pernyataan bahwa persidangan ini dari Dewi-nya sendiri sudah menyerahkan kepada pemohon, yaitu gue. Dan ini gue bawa. Jadi memang kita sepakat, kita pisah secara baik-baik karena pertemuan kita pun baik-baik. Dan pernyataan ini dibuat oleh Dewi bersama gue," kata Aldi sambil menunjukkan surat tersebut di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Rabu (4/11) siang.Dikatakan Aldi, surat pernyataan tersebut akan diajukan ke hakim. Dan ia menjelaskan bahwa baik Dewi maupun dirinya memang sepakat untuk tidak menggunakan jasa pengacara dalam mengurus perceraian mereka."(Ini dibuat) setelah sidang pertama kemarin. Jadi dia sudah menyerahkan semua ke gue, dan memang kita nggak ada masalah, karena di persidangan ini kita tidak membahas harta gono gini. Ada hitam di atas putih juga. Ada tanda tangan kita berdua. Pokoknya doain aja biar cepat selesai," kata Aldi.Pun begitu, semua tergantung pengadilan. Yang pasti, lanjut Aldi, ia dan Dewi telah sepakat agar Dewi tak perlu lagi datang ke persidangan. Komunikasi keduanya sampai saat ini juga masih lancar-lancar saja."Ya alhamdulillah lancar. Insya Allah silaturahmi nggak keputus. Ya doain aja biar kita berdua bisa menerima keputusan ini. Gue juga ingin cepat mendapat kepastian hukum mengenai status kita berdua," pungkas Aldi.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/hen/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
