Dewi Sandra Ingin Jadi Backpacker
Diperbarui
Dewi Sandra © KapanLagi.com/Budy Santoso
Kapanlagi.com - Siapa sangka jika artis cantik Dewi Sandra memiliki keinginan terpendam untuk jadi seorang backpacker? Yup, keinginan tersebut diungkapnya saat ditemui di Grand Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat pada hari Selasa (12/10/2015) yang lalu.
Artis yang menikah dengan Agus Rahman pada tahun 2011 itu mengaku sangat mencintai Indonesia. Ia bangga dengan kekayaan alam dan budaya yang ada.Â
"Setiap daerah saya ingin datengin, tidak ada daerah hanya satu saja. Indonesia sangat cantik. Saat ini saya ingin ke Aceh. Belum dapat rezeki untuk ke sana," ujarnya.
Dewi Sandra ingin jadi backpacker © KapanLagi.com/Budy SantosoIa pun tak tergoda untuk pergi keluar negeri. Menurutnya, masih terlalu banyak pesona Indonesia yang belum dijelajahi. Malah Dewi pun mengungkapkan keinginannya untuk jadi backpacker.
"Masih terlalu banyak pesona kecantikan dan daerah yang belum (di)jelajahi. Bahkan impian saya bisa backpacker seluruh Indonesia. Tapi tidak yang mau mewah pakai pesawat, nginep di hotel mewah, justru itu nggak seru," katanya.
Artis berhijab ini kemudian menceritakan mimpinya untuk dapat bepergian naik kereta mengunjungi banyak daerah di tanah air. Ia ingin menikmati pemandangan alam secara langsung serta melihat warganya.
Seputar Dewi sandra
- Nikmati Indahnya Alam, Dewi Sandra Ingin Jelajahi Indonesia
- Morgan Oey: 'AIR MATA SURGA' Bisa Jadi Inspirasi Para Istri
- Main Bareng Dewi Sandra di 'AIR MATA SURGA', Morgan Oey: Seru!
- Main di 'AIR MATA SURGA', Morgan Oey Menjelma Jadi Anak Pesantren
- Main Bareng Dewi Sandra, Akting Richard Kevin Dipuji Cut Tary
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/far/grc)
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
