Gading Marten: Saya Suka Batik Bercorak Bola

Gading Marten: Saya Suka Batik Bercorak Bola Gading Merten @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Tak dipungkiri penetapan batik sebagai warisan budaya dunia oleh Unesco menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia. Pun dengan Gading Marten. Anak Roy Marten ini bahkan mengaku bangga telah dilahirkan di bumi Nusantara. Maka tak jarang jika berpergian ke luar negeri, pacar Gisel itu kerap mengenakan pakaian yang berkaitan dengan Indonesia.
"Aku tuh biasain kalau keluar negeri bawa bajunya yang embel-embelnya Indonesia. Kemaren pengen ke New York aja gue pake baju bertuliskan 'Damn I love Indonesia'," katanya, Selasa (2/10).
Untuk batik, presenter program musik Inbox yang dijumpai di Jakarta Theater, Jakarta Pusat, mengaku memiliki sejumlah batik yang jadi koleksinya. Namun dari semua motif batik yang ada, Gading menyukai batik bermotif bola.
"Saya bangga menjadi orang Indonesia. Saya suka dengan batik dan saya punya beberapa koleksi batik, tentunya dengan motif bola," ucapnya.
Sementara di sela kegiatan, Gading kerap membunuh kejenuhan dengan berlibur. Bersama teman-temannya, dia biasa melakukan perjalanan traveling ke manca negara.
"Kalau aku abis capek, biasanya aku ketemu sama temen-temen. Biasanya saya suka traveling. Terlebih saya suka izin 2-3 minggu liburan ke luar negeri," paparnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/amr/dis/dew)

Rekomendasi
Trending