Gara-Gara Peran Antagonis, Fitri Ayu Ditampar Orang
Diperbarui: Diterbitkan:
    Fitri Ayu
Kapanlagi.com - Tak sedikit artis sinetron yang menjadi korban dari para fansnya ataupun penonton setia sinetron yang dimainkannya. Tak sedikit pula artis-artis tersebut yang dicakar, dijambak, ataupun dicubit.
Seperti Fitri Ayu. Gara-gara sering memerankan peran antagonis dalam beberapa judul sinetron, Fitri sering mendapatkan perlakuan berlebihan dari masyarakat yang menjadi penonton setia sinetronnya.
"Padahal kalau dihitung, peran yang antagonis sama protagonis sama. Pas peran antagonis di sinetron Inayah, sampai ada ibu pakai jilbab yang nabok," ucap Fitri saat ditemui di Esther Chan House of Beauty, Tanjung Duren, Jakarta Barat (6/9).
"Terus pernah ditabok bapak-bapak karena di sinetron Dia, aku jadi anak muda yang matre. Bapak-bapaknya yang mukanya kayak tentara, muka tegas," lanjutnya
Fitri sendiri telah beberapa kali berperan dalam sinetron dan FTV seperti Kisah 9 Rasul, Pengantin Buat Anakku, Cinta Kirana. Sedangkan untuk film, wanita kelahiran Jakarta, 20 Juni 85 pernah bermain di Mengaku Rasul dan Hantu Ambulans.
"Nantinya masih akan syuting sinetron Bukan Salah Takdir. Kalau nyanyi mau sih, tapi aku enggak pede, nyanyi di kamar mandi aja. Tapi kalau ada kesempatan harus dipergunakan dengan baik," tukasnya. 
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/ato/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
										 - 
								Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
										 
