Gugun Blues Shelter Tampil Dengan Bathrobe dan Sorban

Gugun Blues Shelter Tampil Dengan Bathrobe dan Sorban Gugun Blues Shelter

Kapanlagi.com - Penampilan Gugun Blues ShelterĀ (GBS) mendapat sambutan meriah dari penonton Djarum Super Jakarta Blues Festival 2012 yang memenuhi Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat (13/10/2012) malam.
Tampil di red stage, Muhammad GunawanĀ (Gugun) pada vokal, John AmstrongĀ (Jono) pada bass dan Aditya WibowoĀ (Bowie) pada drum menyuguhkan musik blues yang dinikmati segala umur.
Ribuan penonton tersedot ke red stage demi menyaksikan permainan melody khas GugunĀ yang piawai memainkan jari-jarinya di atas gitar. Kurang lebih satu jam GBSĀ mempertontonkan musik blues yang mereka usung dari pertama dibentuk.
Dalam penampilan semalam, JonoĀ sang bassis mengenakan pakaian yang unik, dengan mengenakan bathrobe dan sorban sebagai hiasan di kepalanya. Selama manggung hanya ucapan terima kasih yang keluar dari mulut JonoĀ dalam bahasa Arab. "Sukron sukron," ucapnya.
GugunĀ pun minta pada penonton agar tidak serius mendengarkan lagu blues yang mereka bawakan, "Jangan serius-serius dong, JonoĀ sudah ngajak bercanda".
Memang selama Gugun Power Trio, sebutan GBS di pasar Amerika, mempertontonkan kemampuannya masing-masing. Penonton bagai terhipnotis dengan nada-nada yang keluar dari sound system.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/dar)

Rekomendasi
Trending